Sewa Panggung Jakarta



Sewa Panggung Jakarta, baik untuk acara indoor ataupun outdoor, perlu banget untuk dirancang dengan matang sebelumnya. Rencana matang yang dimaksud, termasuk didalamnya adalah dimana posisi penempatan panggung yang ideal bagi penonton dengan banyak pertimbangan lainnya. Apalagi kalau kalian mengadakan acara di outdoor, maka, jangan sampe deh, kalian salah menempatkan panggung utama kalian ke tempat yang kurang baik, bukan nggak bisa dipindahin, tapi proses pemindahan tentu saja akan berdampak pada mundurnya jadwal produksi panggung kalian, dan bisa akan berdampak pada rangkaian acara nantinya. Nggak kebayang kan kalau acara akan dimulai, kita sebagai panitia acaranya, masih sibuk memindahkan panggungnya karena tidak sesuai.

Jasa Panggung



Jasa Panggung, untuk memenuhi beragam acara yang punya tujuan yang berbeda, juga punya perbedaan pada lokasi diadakannya acara, maka Jasa Panggung harus dapat mengakomodir setiap kebutuhan tersebut. Ada kalanya, karena keterbatasan ukuran pada venue yang menjadi tempat acara, dimensi panjang x lebar panggung pun perlu disesuaikan untuk mendapatkan ukuran yang sesuai dan tampilan yang cantik. Ada juga yang karena tinggi ceiling ruangan, sehingga ukuran ketinggian panggung pun perlu untuk disesuaikan. Maka, temukanlah Jasa Panggung yang berkenan untuk membantu kalian bahkan sejak sebelum kalian menjalin kesepakatan. 

Backdrop Foto Booth, Ulang Tahun Perusahaan



Backdrop foto booth, yang kami pasang di hotel Borobudur Jakarta ini, merupakan satu dari beberapa backdrop yang kami pasang untuk peringatan ulang tahun perusahaan training tersebut. Perayaan ulang tahun yang ke 20 dari lembaga training pengembangan diri ini, membuat backdrop foto yang dipasang di area foyer, depan Sumba Room, Ballroom Hotel Borobudur, Jakarta. Seperti lazimnya backdrop foto pada acara perusahaan, maka, nggak ketinggalan ada beberapa logo sponsor pendukung acara dan juga logo dari perusahaan tersebut. Selain untuk mengabadikan moment perayaan ulang tahun, backdrop foto booth, kini memang menjadi salah satu kebutuhan yang perlu disiapkan untuk acara gathering perusahaan. 

Yang sering kami buat, sesuai dengan permintaan client kebanyakan, backdrop foto booth terdiri dari material kayu yang dicover dengan bahan flexi. Dimana pada bahan flexi yang sudah dicetak tersebut, akan didesain sesuai dengan keinginan client, tapi umumnya adalah logo perusahaan, tittle acara atau logo sponsor pendukung. Bentuknya flat kotak, dibagian bawah dari backdrop, biasanya juga disiapkan sebuah flooring yang memberikan efek berbeda pada lantai area acara. Nggak ketinggalan, pada bagian backdrop ditempatkan beberapa lampu spot untuk memberikan pencahayaan pada logo atau images yang ada pada backdrop tersebut. 

Meski demikian, bukanlah sebuah hal yang baku, bahwa bentuk backdrop foto booth harus kotak seperti itu. Beberapa kali, kami juga mendapatkan client dengan kreativitas yang hebat, dimana mereka membuat backdrop fotonya bergambar beberapa tokoh super hero dan bagian kepalanya dibuat bolong untuk penempatan wajah orang yang akan di foto. Ada juga yang menambahkan ornamen dalam backdrop foto boothnya, seperti pada acara bank nasional tempo hari, sebuah dinding rumah joglo sebagai latar belakang dipadukan dengan flooring dan tambahan ornamen - ornamen yang ada di rumah - rumah pedesaan di kawasan Jawa, seperti Sepeda onthel, topi caping khas petani, wayang dan beberapa ornamen tradisional lainnya. Untuk bikin beda, memang perlu kreativitas. Jadi, desain seperti apa yang akan kalian buat untuk backdrop foto booth pada acara perusahaan kalian ? Diskusikan bersama kami via nomor telp diatas. 

Jasa Desain Panggung, bertema militer


Jasa desain panggung, yang kami kerjakan sangat variatif, bukan karena kami banyak ide-nya, atau bukan karena kami kreatif, tapi karena client kami lah yang membuatnya menjadi variatif. Maklum saja, dengan banyaknya acara yang diadakan, khususnya oleh perusahaan yang menggelar acara mereka, juga karena makin banyaknya acara yang diadakan oleh satu perusahaan yang sama, mereka juga nggak mau bikin acara dengan tema yang sama tahun demi tahun. Tema acara yang dibuat, perlu berbeda dan perlu berkesan, agar menjadi sebuah pengalaman yang memorable bagi audiences yang datang ke acara mereka. Dan tentu saja, karena setiap acara punya tujuan khusus, maka, tema yang diangkat pun bisa membantu tercapainya tujuan tersebut.