Membuat Panggung Lebih Cantik



Sebuah acara tanpa panggung ibarat raja hutan yang jago mengaum tapi suaranya jadi pelan :) Ya, acaranya bisa tetap berjalan, tapi, nggak jadi sesuatu yang berkesan banget gitu loh. Dan kalau pun sudah ada panggungnya, tapi basic aja, cuma modul panggung yang disusun dan dilapisi karpet bekas, sama materi digital print yang digantung dan diikat dengan tali, memang sudah lebih baik dari sebelumnya, tapi, kalau kita bisa buat yang lebih cantik...
yang lebih manis dan lebih menggoda, kenapa kita mau bikin yang biasa - biasa aja ?

Membuat panggung dengan tampilan yang lebih cantik, sebenarnya nggak harus mahal juga lho. Ada beberapa cara sederhana yang mungkin kalian juga sudah tahu, tapi agak males untuk membuatnya. Kalau punya uang lebih, memang lebih baik diserahkan kepada pihak yang profesional dalam pembuatan desain dan produksi panggung. Namun, jika keterbatasan anggaran menjadi salah satu penyebab kalian nggak bisa menyerahkan pekerjaan pembuatan panggungnya, satu hal saja, yang sederhana, bisa kita lakukan untuk membuat panggung jadi lebih cantik. 

Hal sederhana yang bisa dilakukan diantaranya adalah dengan menambahkan tanaman atau biasa kita sebut dengan mini garden. Kalau ada duit yang lumayan, kita bisa mampir ke pasar kembang, beli beberapa tanaman yang biasa dipergunakan untuk mini garden. Kalau nggak ada duit, manfaatkan aja tanaman yang ada di kantor kita, atau pinjam dulu dari tetangga :) Tanaman apa aja yang penting secara ukuran sesuai, masih segar dan kalau tanaman itu masih di rumah nya, alias masih didalam pot, nggak masalah. Kalau pot-nya sudah nggak bagus, dibawa aja dulu tanamannya, nanti bagian pot-nya bisa kita tutup dengan tanaman yang ukurannya lebih kecil, atau kita bisa tutup dengan menggunakan kain hitam. Akan lebih baik lagi, kalau selain tanaman berupa daun hijau, kita menambahkan beberapa tanaman bunga yang berwarna - warni. Tapi, kalau ada budgetnya, hanya saja terbatas, sangat disarankan untuk memanggil tukang tanaman yang biasa mengerjakan mini garden. Kan jadi lebih hemat ketimbang harus menggunakan jasa produksi panggung yang jadi satu paket :) 

0 comments:

Post a Comment