Referensi Produksi Panggung, Permainan Lighting untuk memperkuat tema


Nggak melulu harus dengan komponen yang terlihat besar di panggung untuk memperkuat tema sebuah acara, dari hasil browsing beberapa vendor produksi panggung di mancanegara khususnya Eropa, ternyata, mereka nggak suka dengan banyak komponen besar yang statis yang nggak bisa diapa-apain. Mereka lebih suka dengan ornamen sederhana dan improvisasi lighting untuk memperkuat nuansa atau tema yang mereka harapkan. Hal ini tergambar pada foto yang saya lampirkan bersama artikel ini. Frame yang membungkus bahan transparan, menjadi sesuatu ketika pendaran lampu diarahkan kesana, karena kecanggihan teknologi juga, warna lampu tadi bisa berubah - ubah sesuai dengan keinginan. 

Yang agak merepotkan untuk meyakinkan client menggunakan konsep - konsep panggung dengan penggunaan lighting sebagai bagian dari ornamen, adalah ketidakmampuan kami untuk menggambarkan bagaimana bentuk hasil proyeksi lampu tadi, bagaimana membuatnya dinamis pada saat dipresentasikan ke client, dan tentu saja, diperlukan keahlian seorang lighting designer untuk membuatkan design tata cahaya yang baik sebagaimana yang dibutuhkan oleh show director-nya. Sesekali boleh dong kita coba dengan konsep - konsep seperti ini, secara biaya, memang agak lebih mahal, karena akan ada add cost untuk lighting yang digunakan, dan itu, tergantung dari jenis lampu apa yang akan digunakan dan berapa banyak :)

0 comments:

Post a Comment